Iklan

Banner Likupang


YSK Banner



 

Pemkot Tomohon Ikut Berduka, Masyarakat Diajak Teladani Kerendahan Hati Paus Fransiskus

CitaKawanua.com
Thursday, 24 April 2025, 11:55 WIB Last Updated 2025-04-26T01:59:47Z


TOMOHON|||CK – Pemerintah Kota Tomohon menyampaikan duka cita mendalam atas wafatnya Pemimpin Tertinggi Gereja Katolik, Paus Fransiskus.


Ungkapan belasungkawa disampaikan langsung oleh Wali Kota Caroll J.A. Senduk dan Wakil Wali Kota Sendy Rumajar, sebagai bentuk penghormatan kepada sosok yang dikenal sebagai simbol kasih, kerendahan hati, dan perjuangan bagi kemanusiaan.


“Atas nama Pemerintah dan masyarakat Kota Tomohon, kami menyampaikan duka yang tulus atas wafatnya Paus Fransiskus. Beliau adalah tokoh dunia yang menjadi panutan karena keberpihakannya pada kaum tertindas dan perjuangannya bagi perdamaian serta keadilan sosial,” ujar Wali Kota Caroll Senduk. Rabu (23/4).


Ucapan duka juga disampaikan secara pribadi oleh kedua pemimpin daerah tersebut bersama keluarga. Mereka mengaku kehilangan figur spiritual yang telah membawa pengaruh besar, tak hanya bagi umat Katolik, tetapi juga masyarakat lintas agama dan bangsa.


“Kami pribadi dan keluarga turut berbelasungkawa. Paus Fransiskus adalah simbol kasih universal yang meninggalkan warisan spiritual mendalam. Doa kami menyertai beliau. Semoga Tuhan menganugerahkan damai abadi,” tutur Wakil Wali Kota Sendy Rumajar.


Pemerintah Kota Tomohon juga mengajak seluruh masyarakat untuk meneruskan pesan-pesan moral yang diwariskan Paus Fransiskus, khususnya dalam membangun harmoni antar umat beragama.


“Semangat Bapa Suci dalam memperkuat dialog lintas iman dan memajukan perdamaian harus terus kita rawat. Mari kita jaga kerukunan dan persaudaraan di Kota Tomohon demi masa depan yang lebih damai dan bersatu,” tutup Caroll Senduk. (Mq)

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Pemkot Tomohon Ikut Berduka, Masyarakat Diajak Teladani Kerendahan Hati Paus Fransiskus

Terkini

Iklan CK